Saturday, January 23, 2016

Jeruk Kates (Atalantia missionis Oliv)

Jeruk kates (Atalantia missionis Oliv.)

Sinonim       : -
Famili          : Rutaceae
Habitus       : pohon, tinggi 2-4 m. Batang : tegak, berkayu, dilindris, berduri, percabangan simpodial, hijau kotor. Daun : tunggal, tersebar, lonjong, tepi bergerigi, ujung runcing, pangkal runcing, pertulangan menyirip, tangkai silindris, panjang ± 2 cm, hijau. Bunga : tunggal, berkelamin dua, kelopak bentuk cawan melengkung terbagi lima, benang sari silindris, putik silindris, kepala putik bentuk mangkok, mahkota bentuk tabung, kuning. Buah   : buni, lonjong, diameter ± 6 cm, hijau. Biji : bulat telur, kuning keputih-putihan. Akar : tunggang, putih kotor.

Nama daerah    : jeruk kates (Jawa)
Khasiat          : daun jeruk kates berkhasiat sebagai obat sakit kepala/pening, kulit buahnya untuk selai. Untuk obat sakit kepala/pening dipakai ± 10 gram daun segar, dicuci, direbus dengan 1 gelas air selama 15 menit, dinginkan dan disaring. Hasil saringan diminum sekaligus.

Komposisi    : daun dan kulit jeruk kates mengandung saponin dan polifenol, disamping itu daunnya juga mengandung minyak atsiri (Widyaningrum, 2011).
Gambar Jeruk kates (sumber : www.gambargoogle.com)



0 comments:

Post a Comment