Friday, January 22, 2016

Tata Nama ANONACEAE

Nama Anona berasal dari bahasa Latin “Annual Harvest” (Lizana dan Riganto, 1990). Pada saat masih berbentuk anakan, tidak ada variasi dalam spesies, tetapi pada saat dewasa dan produksi terdapat variasi ukuran, bentuk, warna, kualitas, jumlah buah dan biji dalam setiap spesies. Jumlah genus dan spesies dalam famili Anonaceae sangat banyak. Menurut Geurts (1981), terdapat 119 spesies, 109 diantaranya tersebar di Amerika sedangkan 10 spesies lainnya terdapat di Afrika. Kerigan et al. (2011) menyatakan bahwa genus Annona terdiri dari 130 spesies yang tersebar di daerah tropis benua Amerika dan Afrika. Beberapa spesies dibudidayakan di Darwin yaitu A. reticulata dan A. squamosa. Umumnya tanaman ini berbentuk pohon dengan ukuran 5-11 m tergantung pada spesies, iklim, dan tanah. Beberapa spesies Annona yang tumbuh sebagai tanaman hias, sementara yang lain dikenal untuk buah yang dapat dimakan.

 Sumber gambar: www.britannica.com

0 comments:

Post a Comment